untuk apa waktumu berlalu?




“Kerugian materi dapat digantikan dengan industri, kerugian pengetahuan dengan belajar, kehilangan kesehatan dengan kendali diri sendiri atau obat-obatan, namun waktu yang kita lewati akan hilang selamanya” –  Samuel Smiles

Dapat kita melihat petuah dari penulis dan tokoh reformator dari scotlandia  diatas mengungkapkan betapa pentingnya waktu di dalam kehidupan ini. Kadang-kadang waktu menjadi sesuatu yang sering kita sepelekan
Saya, anda dan mereka tentunya sudah tahu bahwa mati itu kepastian, entah kapan datangya, entah kapan tibanya, Kalau di dalam agama saya (islam) mengenal  ajal. Ajal itu tidak tidak selalu bicara tentang waktu namun yang lebih luas yaitu batas waktu, kalau dalam kehidupan manusia batas waktu berfungsinya organ, tidak berfungsinya  sistem kerja tubuh sehingga menyebabkan mati, kalau dalam konsep manusia dikenal dengan kematian
Kita tidak bisa lari atau pun sembunyi dari kematian, ia akan menjemput kala batas waktunya sampai, cara paling ampuh menghadapinya yaitu mempersiapkan diri untuk menjemput maut. Pertanyaanya adalah, apakah kita sudah menyadari bahwa batas waktu itu akan datang? Sebelum ia datang dalam waktu yang telah diberikan apa saja yang telah dijalani? lebih banyak yang berguna atau yang sia-sia, lebih banyak bermanfaat atau moderat? lebih banyak membasuh luka atau membuat luka? lebih banyak membuat prestasi atau wanprestasi? 

ingat tugasmu sebagai apa!!

mari bermuhasabah diri, memperbaiki jalan yang kemarin salah, mari berbenah, belum terlambat dan jangan buat ia terlambat


Hidup Cuma sebentar, merdekalah
Mari buat sesuatu buat waktu yang menunggu batas waktu

Mate

Sungguh terhormat bagi saya, jika Anda datang ke blog ini dan bisa memperoleh banyak hal yang bermanfaat. Seiring dengan semakin berkembangnya teknologi, maka saya menyajikan beberapa tulisan ke dalam media salah satunya di blog ini, semoga dapat bermanfaat bagi pembaca. mohon maaf jika dalam penulisan dalam blog saya ini masih berantakan dan terdapat kata kata yang tidak tepat saya mohon maaf sebesar besarnya. Terima kasih telah berkunjung di blog saya ,

1 Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak